Update Gaji Karyawan PT Pelindo

Selamat pagi, siang dan malam semuanya. Semoga semua dalam keadaaan sehat ada dalam lindungan Tuhan dengan limpahan kebekahan hidup yang diberikan oleh Nya.

Kali ini tim Updategajian.com akan membahas mengenai satu perusahaan BUMN yang memiliki catatan sejarah yang panjang di bidang logistik, terutama pengelolaan dan pengembangan pelabuhan. Perusahaan apakah itu?

Ya, betul sekali…the one and only PT Pelindo. Sebelum membahas ke topik utama nya, nampaknya menarik dan cukup penting untuk kita mengetahui sejarah panjang terbentuknya PT Pelindo.

Sejarah Panjang Terbentuknya Pelindo

Indonesia memiliki sejarah panjang sebagai negara maritim. Di masa lampau, beberapa kerajaan maritim nusantara seperti Sriwijaya, Majapahit, kerajaan di Maluku pernah memegang kunci jalur perdagangan dunia.

Melalui komoditas rempah-rempah. Para pedagang dari Gujarat dan China mengambil rempah-rempah dari Kepulauan Maluku kemudian mengirimkannya melalui kapal-kapal dagang menuju Cina, Semenanjung Arab, Eropa, hingga ke Madagaskar.

Pelabuhan-pelabuhan kecil di Indonesia ini menjadi tempat persinggahan juga menjadi pusat perdagangan yang mempertemukan para pedagang dari berbagai bangsa.

Sehingga menjadi bandar niaga yang besar. Kondisi ini melatarbelakangi lahir dan berdirinya Pelabuhan Indonesia di masa kemerdekaan.

Di masa sebelumnya, untuk mengelola kepelabuhanan di Indonesia, dibentuk 4 pelindo yang terbagi berdasar wilayah yang berbeda.

Pelindo I

Unit ini mengelola pelabuhan di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Riau dan Kepulauan Riau. Pelindo I dibentuk berdasar PP No.56 Tahun 1991, sedang nama Pelindo I ditetapkan berdasar Akta Notaris No.1 tanggal 1 Desember 1992.

Pelindo II

Mengelola pelabuhan di wilayah 10 provinsi, yaitu Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung, Bangka Belitung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Kalimantan Barat. Pelindo II dibentuk berdasar PP No.57 Tahun 1991, Pelindo II Persero) didirikan berdasar Akta Notaris Imas Fatimah SH, No.3, tanggal 1 Desember 1992.

Pelindo III

Cakupan kelolaannya yiatu pelabuhan di wilayah 7 provinsi, yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Bali, NTB dan NTT. Pembentukan Pelindo III tertuang dalam Akta Notaris Imas Fatimah, SH No.5 tanggal 1 Desember 1992, berdasar PP No.58 Tahun 1991.

Pelindo IV

Mengurus pelabuhan di wilayah 11 provinsi, yaitu Provinsi Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tengggara, Gorontalo, Sulawesi Utara, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat. Pelindo IV dibentuk berdasar PP No.59 Tanggal 19 Oktober 1991. Sedang akta pembentukannya adalah Akta Notaris Imas Fatimah, SH no,7 tanggal 1 Desember 1992. (SUMBER)

Proses merger Pelindo I, II, III, IV

Masing-masing Pelindo memiliki cabang dan anak usaha untuk mengelola bisnisnya. Pelindo I, II, III, IV adalah Perusahaan BUMN Non Listed yang sahamnya 100% dimiliki oleh Kementerian BUMN selaku Pemegang Saham Negara Republik Indonesia.

Oleh karena itu, tidak terdapat informasi Pemegang Saham Utama maupun Saham Pengendali Individu di Pelindo. Negara Republik Indonesia yang diwakili oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia merupakan satu-satunya pemilik dan Pemegang saham tunggal.

 

Update Gaji Karyawan PT Pelindo

 

Merger atau integrasi keempat Pelindo menjadi satu Pelindo yang kemudian diberi bernama PT Pelabuhan Indonesia ini berdasar Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2021 Tentang Penggabungan PT Pelindo I, III, dan IV (Persero) ke Dalam PT Pelabuhan Indonesia II (Persero);

Pelindo II bertindak sebagai holding induk (perusahaan induk) dan ke-3 Pelindo (I,III, IV) bertindak sebagai sub-holding. Pembentukan sub-holding yang mengelola klaster-klaster usaha ditujukan untuk meningkatkan kapasitas pelayanan Pelindo dan efisiensi usaha.

Berdasarkan Surat Menteri Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia nomor : S-756/MBU/10/2021 tanggal 1 Oktober 2021 perihal Persetujuan Perubahan nama, Perubahan Anggaran dasar dan Logo Perusahaan. Sehingga Pelindo II berganti nama menjadi PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo.

Persyaratan Umum untuk Menjadi Karyawan PT Pelindo

PT Pelindo merupakan BUMN yang bergerak dalam bidang layanan di pelabuhan, sebagai salah satu ruang untuk mengakses berbagai kekayaan alam di Indonesia dan aktifitas jual beli internasional.

Sebagai salah satu perusahaan BUMN, mereka menawarkan berbagai layanan kepada masyarakat, perusahaan atau kolega bisnis lokal maupun internasional, diantaranya:

penyediaan alat apung untuk berbagai keperluan.
Layanan penyediaan energi serta bahan bakar.
pelayanan peralatan property dan wisata.
Fasilitas logistic untuk kegiatan antar kota, pulau, maupun antar negara.

Apabila kawan-kawan tertarik untuk menjadi salah satu pegawai di PT Pelindo, ada beberapa syarat basic/dasar yang harus dipenuhi, diantaranya adalah:

  • Berjenis kelamin laki-laki atau perempuan, dibuktikan dengan tanda pengenal resmi.
  • Ketika mengajukan lamaran, usianya belum lebih dari 30 tahun.
  • Minimal berpendidikan SMA atau SMK, lulusan D3 dan Sarjana juga diperbolehkan dari semua jurusan.
  • Kandidat bisa berbahasa Inggris secara pasif untuk memudahkan melakukan aktifitas yang berkaitan dengan pekerjaan.
  • Kandidat bisa mengoperasikan computer, minimalnya mengetahui seluk beluk Microsoft Office.
  • Sehat, serta sehat jasmani dan rohani selama bekerja.

DAFTAR LOWONGAN KERJANYA DISINI

Update Gaji karyawan PT Pelindo

Setelah mengetahui persyaratan umum terkait dengan lowongan pekerjaan PT Pelindo, berikut daftar posisi jabatan karyawan PT Pelindo yang berhasil tim updategajian.com rangkum, lengkap dengan besaran gaji yang diterima tiap bulannya.

 

Posisi Karyawan Gaji Perbulan
General Administration Rp. 2 Jt – 3 Jt
Adminstrasi / Pelayanan Pelanggan Rp. 2 Jt – 3 Jt
Customer Service / Pelayanan Rp. 2.7 Jt – 3Jt
Risk Management Rp. 24 Jt
Asistant Manager Rp. 17 Jt
Manager Preogramer Rp. 15 Jt
HRD Rp. 13 Jt
Finance And Accounting Staff Rp. 10 Jt
Legal Staff Rp. 10 Jt
Junior Account Staff Rp. 8 Jt
Production Supervisor Rp. 8 Jt
Information Technology Support Rp. 7.5 Jt
Programer Rp. 7 Jt
HR Admin Staff Rp. 6.5 Jt
Staff Rp. 6.5 Jt
Technician Rp. 6 Jt
Bussines Development Junior Rp. 4 Jt
Pelayanan Publik Rp. 4.5 Jt
Intern Rp. 3.3 Jt
Operator Rp. 3.3 Jt
Slip gaji PT Pelindo

Slip gaji PT Pelindo memiliki rincian yang lengkap yang dibagi menjadi 2 perhitungan utama, yaitu penerimaan dan potongan. Penerimaan yakni rincian gaji yang dikumpulkan oleh pekerja selama periode tersebut.

Sedangkan potongan adalah potongan gaji yang akan dikurangi dari penerimaan pekerja. Jadi jumlah gaji yang di terima oleh seorang pekerja di PT Pelindo adalah penerimaan – potongan = jumlah gaji yang diterima.

 

Update gaji Karyawan PT Pelindo